Bolmut – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mensimulasikan proses pemungutan dan perhitungan surat suara dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Rabu (31/1).
Ketua KPU Bolmut, Zamaludin Djuka, mengungkap agenda yang dipusatkan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) III Desa Boroko Timur itu, dimaksudkan untuk memberikan pengetahuan tentang proses yang akan dilalui saat hari pencoblosan 14 Februari 2024.
Terkait hal ini, guna memaksimalkan proses simulasi tersebut, pihak KPU Bolmut menghadirkan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Pengawas Tempat Pemungutan Suara, Para Saksi dari masing-masing Partai Politik, Forkopimda dan stakeholder.