banner 728x250
News

Pemkab Bolmut Bahas Persoalan Abrasi Pantai, DAS Hingga Jembatan Goyo Di Tingkat Pusat

×

Pemkab Bolmut Bahas Persoalan Abrasi Pantai, DAS Hingga Jembatan Goyo Di Tingkat Pusat

Sebarkan artikel ini
Sekda Bolmut Sampaikan Biacara Saat Kunjungan Ke Pusat. (Foto: Prokopim Bolmut)

ManiaPost – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menyambangi Badan Nasional Pengelolaan Perbatasan (BNPP) dan Kementrian PUPR RI di jakarta, (15/02/2021).

Dalam agendanya kali ini, Pemkab Bolmut dipimpin langsung oleh Sekretaris daerah, Dr. Drs Asripan Nani, M. Si mempersentasikan Pinogaluman menjadi Lokpri Nasional di hadapan BNPP dan Kementrian PUPR RI.

Sekda memaparkan kondisi perbatasan pinogaluman yang saat ini mengalami darurat abrasi pantai tepatnya di desa Buko, Buko Utara dan Tobulang Pantai. Dihadapan BNPP dan Kementerian PUPR sekda menyampikan bahwa kondisi abrasi pantai sangat mendesak untuk segera ditanggani pembuatan tanggul penahan ombak sebab sangat mengkhawatirkan dan mengancam pemukiman penduduk setempat yang terdampak.

Selain itu Sekda juga memaparkan kondisi daerah aliran sungai (DAS) yakni sungai andagile yang berada di perbatasan Gorontalo Utara dan Bolmut, serta kondisi kesehatan pendidikan dan pasar rakyat kecamatan Pinogaluman menjadi bagian yang di persentasikan untuk mendapat perhatian dari Kementerian terkait.

Lebih lanjut, Sekda juga memaparkan kondisi  bencana dan upaya penangguangannya di beberapa wilayah, diantaranya pembagunan tanggul penahan abrasi sungai di Kecamatan Sangkub dan Bintauna, Kecamatan Bolangitang Timur, Bolangitang barat, serta pembangunan jembatan Goyo sebagai satu-satunya akses jalan masyarakat setempat yang juga menjadi sentra pertanian di Kecamatan Bolangitang Barat.

Tindaklanjut dari agenda ini, Deputi BNPP dan Kementerian terkait dalam waktu dekat akan mengunjungi Kabupaten Bolmut sebagai respon terhadap kondisi darurat bencana yang terjadi di Bolaang Mongondow Utara.

Agenda tersebut turut dihadiri Direktur singronisasi urusan pemerintahan daerah I, Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri; Direktur Penyerasian Pembangunan Daerah Khusus, Ditjen PPDT, Kementerian Desa PPDT; Kasubdit PUPR, Dit. SUPD II, Ditjen Bidan Bangda Kemendagri; Kepala Biro Hukum Organisasi dan Kepegawaian BNPP; Asisten Deputi Potensi Kawsan Perbatasan Laut; Asisten Deputi Infrasturktur ekonomi kesra; Asisten Deputi Infrastruktur Pemerintahan; Kadis PUPR Bolmut; Kaban BPBD Bolmut; Kabag Pemerintahan Setda serta Kabag Prokopim Setda. (*)