Bolmut – Dinas Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) kembali menggalakkan program bertajuk “Gerakan Kebugaran Jasmani” yang difokuskan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran siswa di sekolah-sekolah. Program yang merupakan inisiatif Dinkes Bolmut ini, dicanangkan sebagai upaya untuk membudayakan pola hidup sehat sejak dini.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Bolmut, Ali Dumbela, melalui Kepala Bidang Kesmas, Meity Tombinawa, program ini akan diselenggarakan secara rutin di berbagai sekolah di seluruh wilayah Bolmut. “Tujuan dari Gerakan Kebugaran Jasmani ini adalah untuk mengedukasi siswa agar lebih peduli terhadap kesehatan fisik mereka, serta mendorong aktivitas fisik yang teratur sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Rabu (11/9), Rangkaian kegiatan dalam program telah dilaksanakan di SMA N 1 Bolangitang dan SMK Kaidipang, yang meliputi senam massal, edukasi mengenai pentingnya gizi seimbang, serta pelatihan olahraga ringan yang dapat dilakukan di rumah maupun di sekolah. Para siswa diharapkan dapat menerapkan gaya hidup aktif dan sehat setelah mengikuti program ini.
Sekolah-sekolah di Bolmut menyambut baik inisiatif ini. Hamdan Ahmad, Kepala Sekolah SMA N 1 Bolangitang, menyatakan bahwa program ini sangat bermanfaat untuk siswa, terutama di era modern di mana aktivitas fisik sering tergantikan oleh teknologi dan gaya hidup kurang bergerak.
Program “Gerakan Kebugaran Jasmani” ini diharapkan mampu menjangkau seluruh sekolah di Bolmut dalam beberapa bulan ke depan, dengan harapan dapat membentuk generasi muda yang lebih sehat dan produktif.