banner 728x250
News

Dedi Karto Ansiga, SH Siap Jabat Kasie Intel Kejari Tomohon

×

Dedi Karto Ansiga, SH Siap Jabat Kasie Intel Kejari Tomohon

Sebarkan artikel ini

Tomohon – Belum lama ini dilakukan mutasi di lingkungan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara. Salah satunya meliputi jabatan Kepala Seksi Intelijen Kejari Tomohon.

Diketahui, Jabatan Kasie Intel Kejari Tomohon yang sebelumnya diemban Oktavianus Tumuju, SH, akan digantikan oleh Dedi Karto Ansiga, SH yang sebelumnya menjabat Kepala Seksi Pidana Umum, Kejaksaan Negeri Bolaang Mongondow Utara.

Dedi Karto Ansiga, SH, merupakan Jaksa yang mulai meniti karirnya di Kejari Talaud pada tahun 2008 sebagai Calon Jaksa. Ia kemudian dipindah tugaskan ke Kejaksaan Tinggi Sulut sebagai Ajudan Jaksa Tinggi yang juga melekat Penyidik Aspidsus dan bertugas selama 6 tahun hingga 2014.

Pada tahun 2014 hingga 2017, Ia kemudian bertugas di Kejaksaan Bau-Bau, Sulawesi Tenggara, sebagai Jaksa Pidsus. Baru kemudian pada 2017 sampai 2021 mengemban jabatan sebagai Kasie Pidsus Bone Bolango, hingga pada tahun 2021 sampai 2023 menjabat Kasie Pidum Kejari Bolmong Utara.

Tepat 25 Januari 2023, Ia menerima SK mutasi sebagai Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Tomohon. Dijadwalkan, Ia akan bertolak ke Kejari Tomohon pada selasa 28 Februari 2023. (red)