Maniapost – Warganet dihebohkan dengan kabar adanya jalan tol yang bisa bernyanyi. Hal ini sontak menjadi viral dan mulai diperbincangkan di berbagai sosial media.
Berdasarkan informasi yang dirangkum, jalan tol yang bisa bernyanyi ini diketahui berada tepatnya di jalan tol Ngawi-Kertosono.
Kepala Departemen Komunukasi Perusahaan Jasa Marga, Irra Soenardi menjelaskan ruas jalan tol yang bisa bernyanyi tersebut biasa disebut juga dengan singing road. Hal ini dikarenakan adanya nada yang dikeluarkan dari pembuatan marka jalan berbentuk rumble strip dan dipasang di jalur tol tersebut, sehingga setiap kali ada yang menginjak rumble strip tersebut akan menghasilkan bunyi.
Diketahui, sepanjang jalur tol tersebut, hanya ada satu titik yang dapat menghasilkan suara, dengan nada yang dikeluarkan rumble strip di jalan tol tersebut berasal dari lagu Selamat Ulang Tahun.
Adanya jalur tol yang bisa bernyanyi ini oleh otoritas terkait, diharapkan dapat mengembalikan fokus pengemudi karena titik yang dipilih sebagai lokasi rumble strip pun, setelah melalui proses evaluasi merupakan titik lelah pengemudi. (*)
Berikut cuplikan videonya: